Ini bukan alien, tentu saja.. tapi embrio ayam yang berusia 24>26>33>38>48 jam
Sedikit creepy memang, tapi kira-kira bisa memberikan gambaran mengenai proses pembentukan aku, kamu, kita
Dulu kita pernah berbentuk seperti selembar kertas, hanya lempengan sel yang berlapis-lapis
lempengan tersebut kemudian melekuk dan melipat membentuk rongga
Rongga yang pertama kali terbentuk adalah apa yang sekarang menjadi bagian dari kepala sampai tulang ekor kita, tempat sistem syaraf pusat berada (Central Nervous System : brain and spinal cord)
Dari sana pula kelak kita akan dibangkitkan bukan?
Jika ada sedikiiiiiit saja kesalahan dalam proses ini, bisa jadi aku, kamu, kita lahir 'tanpa kepala' (anacephaly), spina bifida, atau cacat lainnya..
bahkan bisa jadi aku, kamu, kita mati sebelum sempat dilahirkan
Apakah hanya sampai di situ? tentu tidak.. yang kutulis disini hanya sebagian keciiiiiiiiiillnya saja.
Aku, kamu, kita, masih harus melalui berbagai rangkaian proses hingga akhirnya layak disebut manusia
Kawanku.. Aku, kamu, kita yang terlahir di dunia, kemudian tumbuh mejadi dewasa pernah melewati rangkaian proses penuh resiko ini. Secara statistik, eksistensi setiap individu tidak bisa disebut kebetulan. Itulah yang membuat aku, kamu.. masing-masing dari kita SPESIAL
Jadi, jangan sampai merasa dirimu tak berarti yaa, ayo kita sama-sama mencari tujuan hidup!
ayo kita hidup dengan semangat!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar