Halaman

Selasa, 23 Juli 2013

Aku suka, sukaaa semuanya

"Nggak usah ngeluarin uang untuk kasih aku oleh-oleh, cukup bawain aja segenggam pasir, beberapa helai daun dan bunga kering, biji-bijian atau batu kerikil :)"

Alasan yang sentimentil, karena dari segenggam pasir aku bisa membayangkan wajahnya, seberapa indah rupanya, seberapa landai, seberapa dangkal airnya, organisme apa saja yang tinggal di bawahnya dan seberapa besar ombaknya..

Dari beberapa helai daun, bunga kering dan biji-bijian aku bisa membayangkan kanopinya, siulet yang dibuatnya dan dedaunannya yang jatuh dimainkan angin..

Dari beberapa batu kerikil aku bisa membayangkan rupa daratannya, warna permukaannya, seolah-olah aku berada di sana, melihat apa yang kau lihat, merasakan apa yang kau rasakan.. :D

Rasa sukaku pada benda-benda itu hampir sama dengan rasa sukaku terhadap benda-benda buatan tangan entah itu sekedar coretan, gambar iseng sampai karya yang dibuat dengan serius. Jadi, ketika ada orang-orang yang memberikanku sesuatu, entah kado atau apapun, ucapan kecil berupa tulisan tangan sang pemberi yang terkadang terselip didalamnya pasti kuarsipkan dengan baik :)

Bagiku, terkadang sebuah karya kecil, coretan, atau gambar iseng memiliki nilai yang lebih berharga. Seringkali aku merefleksikannya pada diriku sendiri, karena ketika aku memberikan sesuatu yang kubuat dengan tanganku, selama proses pembuatannya aku pasti memikirkan orang yang akan menerimanya, jadi sebenarnya tak ada yang tak spesial lho... kutitipkan sebuah perasaan pada setiap karya yang kubuat... :)
(jadi kalau karyanya jelek berarti saat itu moodku sedang nggak bagus, hahaha :D)

Tapi bukan berarti selalu begitu, akhir-akhir ini aku disadarkan kalau ternyata benda yang di buat dengan mesin-pun, ketika dibeli dengan hati akan sama spesialnya dengan benda buatan tangan. Apalagi ketika memikirkan bagaimana usaha sang pemberi untuk mendapatkannya, menimang dan memilih kira-kira apa yang akan disukai oleh sang penerima.. :)

Terimakasih ya sahabat-sahabatku atas semua yang kalian berikan dan perasaan kalian yang kalian titipkan di dalamnya. Bagiku, tak ada yang tak berharga 
Semoga Allah membalas apa yang kalian berikan dengan sebaik-baik balasan :)


Special thanks to :
 Hajah Sofyamarwa Rachmawati 
-kyaaaa aku dikasih kotak yang cerdas dan surat cintaaaaa akan kusimpan baik-baik inshaaAllah XD :*
Cacingski Nissa Rachmidwiati
-senyum-seyum sendiri tiap liat lukisanmu haghag #tapitetaptidakadaketjupbagimu #fuh

Kalau pasir biasanya aku masukin botol kayak gini :)






Senin, 01 Juli 2013

Ada empat hal

“Ada empat hal yang barangsiapa keempat hal itu ada pada diri seseorang maka dia adalah munafik sejati, dan barangsiapa yang memiliki satu saja, maka dia memiliki perangai kemunafikan sampai dia meninggalkannya, yaitu: jika diberi amanah dia khianat, jika bicara dia berbohong, jika berjanji dia melanggar, dan jika berbantahan buruk akhlaknya.” 
(HR. Bukhari, Muslim,  Abu Daud, At Tirmidzi, An Nasa’i, Ibnu Hibban)




Membaca hadist ini rasanya seperti tertampar, mengingat ciri-ciri di atas masih sangat melekat dalam diri
Tapi yang namanya waktu tak bisa di putar ulang
Apa yang telah berlalu hanya akan menyisakan keburukan jika terus disesali

Maukah kiranya orang-orang yang kukecewakan memaafkan?
Bisakah kiranya hal itu menjadi jalan untuk mendapatkan ridha Allah? 
Hingga langkahku menjadi ringan dalam menyongsong masa depan?